Shoifan Daud, Kader IPNU Peraih Medali Emas di Porprov VII Jatim

Lumajang, NU Online Jatim
Shoifan Daud, kader Ikatan Pelajar Nahdaltul Ulama (IPNU) asal Lumajang berhasil menorehkan prestasi membanggakan. Pasalnya, ia baru saja meraih medali Emas cabang olahraga gulat kategori kombat di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jawa Timur.

Atas prestasi tersebut, ia berhak membawa pulang hadiah uang senilai Rp20 juta. Penyerahan hadiah diberikan langsung oleh Wakil Bupati Lumajang, Hj Indah Amperawati Masdar.

Ditemui di Stadion Semeru Lumajang saat penutupan Porprov VII Jatim, Ahad (03/07/2022) malam, Shoifan mengaku senang dan bangga atas prestasi tersebut. Ia mengaku hal ini berkat doa dan izin orang tua yang memberikan kesempatan bertanding di Porprov VII Jatim.

“Alhamdulillah, kedua orang tua saya bahagia. Saya mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada beliau, karena berkat ridha beliau saya bisa mencapai impian saya. Semoga beliau senantiasa diberikan kesehatan. Amin,” ujarnya.

Tentu, prestasi yang diraih Shoifan merupakan kebanggaan tersendiri bagi kader IPNU-IPPNU Lumajang, terutama di Kecamatan Sendoro yang merupakan basis dirinya berkhidmat di Nahdlatul Ulama melalui IPNU.

“Rekan dan Rekanita anggota PAC IPNU-IPPNU Kecamatan Senduro ikut senang dan bahagia. Banyak dari mereka yang memposting foto saya saat memakai medali emas di cerita WhatsApp masing-masing,” imbuhnya.

Wakil Ketua Bidang Organisasi PAC IPNU Kecamatan Senduro ini berpesan kepada atlet-atlet di Jawa Timur, khususnya Kabupaten Lumajang, agar jangan pernah berbangga hati atas prestasi yang diraih. Ia menekankan agar terus mengasah kemampuan masing-masing.

“Jangan berpuas diri dengan capaian di ajang Porprov VII Jatim, teruslah mengasah kemampuan. Semoga mereka bisa melanjutkan perjuangan untuk mencapai titik tertinggi hingga tingkat Internasional,” tandasnya.


https://jatim.nu.or.id/tapal-kuda/shoifan-daud-kader-ipnu-peraih-medali-emas-di-porprov-vii-jatim-k1kIq