Tingkatkan Kemampuan Siswa, SMK NU Lasem Dirikan NU-Technologi

Tingkatkan Kemampuan Siswa SMK NU Lasem Dirikan NU-Technologi
Tingkatkan Kemampuan Siswa SMK NU Lasem Dirikan NU-Technologi. Sumber Radar Kudus

Rembang nujateng.com Tingkatkan kemampuan kompetensi siswa, SMK NU Lasem resmi menggandeng PT. Nasmoco Pati guna mendirikan bengkel NU-Technologi, Senin (6/12/2021)/

Peresmian yang dihadiri oleh Wakil Gubernur Jateng Taj Yasin Maimoen yang diwakili Sugiyanto, selaku Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Jawa Tengah. Bupati Rembang, Abdul Hafidz,  Wakil Rois Syuriah PWNU Jawa Tengah KH A’wani.

Kepala Sekolah SMK NU Lasem Arif Dimyati mengutarakan peresmian bengkel NU-Technologi agar dapat dapat bersaing di industri.

”Kehadiran PT Nasmoco di SMK NU Lasem tepat. Sebab menjadi program pemerintah lewat konsep teaching factory,” ungkapnya.

Bibit dari SMK NU Lasem bersambut gayung PT. Nasmoco Pati agar mampu menerima dengan tangan terbuka dan sudah berjalan hampir sebulan dengan kendaraan yang masuk sekitar 30 unit.

”Sudah ada program teaching factory. Namun masih sebatas kurikulum saja. Namun ini lebih ditingkatkan dalam sebuah kerja sama riil, konkret dan menghasilkan,” jelasnya.

Kehadiran bengkel di Lasem ini sekaligus memutus atau memperpendek jarak yang akan servis ke Nasmoco Pati. Kelebihan lagi di Nasmoco Lasem baru kali pertama berdiri di sekolah. diantara 24 cabang yang ada di Jateng.

Kepada mitra ditawarkan untuk menggunakan jasa. Baik dari perbankan maupun pemerintahan. Dengan harga ekonomis. Itu menjadi terobosan sekolah. Untuk meningkatkan kompetensi siswa didik agar lebih bisa diterima industri dan kompeten.

Jika melihat kejuruan di SMK NU Lasem bentuk kerja sama magang dari guru, guru tamu dari PT Nasmoco. Lalu ada kuota  PKL eksklusif dari SMK NU Lasem. “Jadi full dari sekolah tersebut diserap. Termasuk potensi tidak hanya mesin, tetapi ada multimedia dan akuntansi. Itu bisa magang ditempat kita. Multimedia untuk ekspose medsos. Untuk akuntansi magangnya dari sisi admin,” imbuhnya. (SRC: Radar Kudus)

https://nujateng.com/2021/12/tingkatkan-kemampuan-siswa-smk-nu-lasem-dirikan-nu-technologi/

Author: nu jateng