Doa untuk Kesembuhan Orang Sakit, Arab, Latin dan Artinya

Doa untuk Kesembuhan Orang Sakit, Arab, Latin dan Artinya
Doa untuk Kesembuhan Orang Sakit, Arab, Latin dan Artinya

nujateng.com Mendokan saudara sedang mengalami sakit merupakan rasa empati yang diajarkan oleh Rasulullah SAW. Nabi Muhammad memberikan wasiat kepada sahabat untuk medoakan orang sakit.

Kita juga dapat mendoakan kesembuhan dengan menyebut langsung nama orang yang sakit. Ini dilakukan Rasulullah SAW saat menjenguk Sa‘ad bin Abi Waqqash sebagaimana riwayat Imam Muslim berikut. Hanya saja kita mengganti nama Sa‘ad dengan nama orang sakit di hadapan kita.  

اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا، اللَّهُمَّ اشْفِ سَعْدًا  

Latin : Allāhummasyfi Sa‘dan. Allāhummasyfi Sa‘dan. Allāhummasyfi Sa‘dan.  

Artinya, “Tuhanku, sembuhkan Sa‘ad. Tuhanku, sembuhkan Sa‘ad. Tuhanku, sembuhkan Sa‘ad,” (Lihat Imam An-Nawawi, Al-Adzkar, [Damaskus: Darul Mallah, 1971 M/1391 H], halaman 114). (SRC: NU Online)

https://nujateng.com/2021/12/doa-untuk-kesembuhan-orang-sakit-arab-latin-dan-artinya/

Author: nu jateng