Ngaji Rutin Ahad Pon Pagi Puncak Harlah NU 99 Bersama KH.Marzuki Mustamar (Ketua PWNU Jatim)

NU Online Ponorogo-Pengajian rutin Ahad Pon pagi sekaligus memperingati puncak Harlah NU 99 bersama KH.Marzuki Mustamar ketua PWNU Jatim, Ahad (13/3) dibanjiri jamaah.
Tidak kurang 5000 jamaah terlihat tumplek blek memenuhi arena pengajian yang digelar di halaman masjid NU Ponorogo. Bahkan, meluber sampai jalan raya Sultan Agung.
Diawali tampilan paduan suara IGTK Muslimat NU Cabang yang membawakan Mars Yalal waton dan Mars Muslimat. Selain jajaran Pengurus Harian PCNU, Lembaga dan Banom, juga dihadiri undangan dari Forpinda serta Kemenag Ponorogo.
Drs.Fatchul Azis, ketua PCNU dalam sambutannya mengaku bangga dan berterima kasih kepada semua undangan yang begitu antusias. “Alhamdulillah setelah lama vakum karena pandemi covid-19, ngaji rutin Ahad Pon pagi sudah dua kali digelar. Dan hari ini dihadiri ketua PWNU Jatim KH.Marzuki Mustamar,” ungkapnya.
Agenda Ngaji rutin yang diprakarsai Lembaga Dakwah Nahdatul Ulama (LDNU) ini menurutnya sebagai wahana komunikasi dan konsolidasi antara pengurus PCNU, MWC, Ranting dan jamaah NU.

Sementara itu, KH.Marzuki Mustamar ketua PWNU dalam ceramahnya banyak menyentil kebijakan Bupati Ponorogo. Di antaranya persoalan kelangkaan minyak goreng, pupuk, juga kondisi jalan-jalan di Ponorogo. Selain itu mengupas masalah yang dihadapi masyarakat Ponorogo saat ini. “Kula suwun saestu kepada Bupati Sugiri Sancoko untuk menugaskan Dinas PU memperbaiki kondisi jalan di Ponorogo yang rusak. Kalau perlu hingga jalan-jalan tikus”, ungkap KH.Marzuki Mustamar mengawali sambutannya.
Terkait kelangkaan pupuk dan minyak goreng di Ponorogo juga harus diikhtiari supaya masyarakat Ponorogo bisa tercukupi.


Selebihnya, ketua PWNU Jatim fokus pada penguatan program-program NU. Terutama bidang pendidikan KH.Marzuki Mustamar kepada Dinas Pendidikan Ponorogo berpesan agar mengupayakan semua SD Negeri di Ponorogo bisa dibuat program SD serasa Madrasah supaya tidak ditinggalkan masyarakat. Karena jamannya sudah berubah dimana masyarakat lebih memilihkan anak-anaknya masuk di sekolah yang ada muatan pendidikan agama.
Lebih lanjut ketua PWNU Jatim itu banyak memberikan contoh pendidikan yang ideal ala pesantren. “Insya Alloh jika semua program pendidikan dibekali pendidikan agama maka akan melahirkan generasi bangsa yang hebat,” tandasnya.
Gerakan sholat berjamaah juga harus digiatkan kepada seluruh masyarakat. Terutama kader-kader NU harus rajin sholat berjamaah.

Program Percepatan Vaksinasi

Rangkaian puncak Harlah NU 99 juga digelar “Gertak Sahdu” Gerakan Serentak Vaksinasi Hebat Terpadu. Merupakan kerjasama Dinas Kesehatan dan Rumah Sakit Muslimat NU Ponorogo.

Reporter/Editor: Budi H

https://nuponorogo.or.id/ngaji-rutin-ahad-pon-pagi-puncak-harlah-nu-99-bersama-kh-marzuki-mustamar-ketua-pwnu-jatim/

Author: Tim Redaksi