Di Sampang, Moeldoko Beberkan Perpres Dana Abadi Pesantren

Sampang, NU Online Jatim

Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal (Purn) Moeldoko menyampaikan apresiasi Preside Jokowi kepada lembaga pendidikan agama Islam, di antaranya dengan disahkannya Perpres Nomor 82 tahun 2021 tentang Pendanaan Penyelenggaraan Pesantren atau Perpres Dana Abadi Pesantren.

Hal itu disampaikan Moeldoko saat berkunjung di Pesantren Darul Ulum Gersempal, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Rabu (15/09/2021). Di sana dia menyampaikan itu di hadapan pengasuh pesantren, KH Syaifuddin Abdul Wahid, dan para ulama, tokoh setempat, ustadz, dan para santri yang hadir.

“Pemerintah memberikan sebuah bentuk afirmasi dalam fasilitas anggaran bahwa pondok pesantren dengan pendidikan umum memiliki hak yang sama dalam memperoleh dana abadi pesantren,” kata Moeldoko.

Dia mengaku kehadirannya ke Sampang juga untuk mendengarkan permasalahan-permasalahan yang penting dari para tokoh agama untuk dibahas oleh Kementrian KSP, seperti permasalah tembakau, garam, dan lainya.

KH Syaifuddin Abdul Wahid, Pengasuh Pesantren Darul Ulum Gersempal, mengapresiasi terhadap pemerintah yang telah memberikan hak dan pendanaan terhadap pesantren di Indonesia. Menurutnya, Perpres ini menjadi kado yang spesial bagi para santri yang kebetulan akan memperingati Hari Santri Nasional di bulan Oktober 2021 mendatang.

“Tentu kami bersama para kiai dan pengasuh pondok pesantren yang lain, bersyukur serta sangat berterima kasih terhadap pemerintah yang telah meneken Perpres Nomor 82 tahun 2021 untuk pesantren,” ujarnya.

Penulis: Fahromi Nashihuddin

Editor: Nur Faishal

https://jatim.nu.or.id/read/di-sampang–moeldoko-beberkan-perpres-dana-abadi-pesantren